FORUM MEDAN | Wakasat Binmas Polrestabes Medan Kompol Mitha Natasha SH, SIK, memimpin apel pagi di Polrestabes Medan, Jumat (7/10/2022).
Apel pagi turut dihadiri oleh PJU Polrestabes Medan dan diikuti oleh personel Pama, Brigadir dan ASN.
Dalam apel itu, Kompol Mitha mengucap syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan yang Maha Kuasa yang mana kita diberi kesehatan, kekuatan dan kesempatan untuk mengikuti apel pagi hari ini.
“Dalam pelaksanaan Apel apabila sudah berbunyi terompet atau pemberitahuan segera mengambil posisi di lapangan apel ini,” pesannya.
Menurutnya kehadiran dan disiplin sudah baik namun demikia tetap harus lebih ditingkatkan lagi. Ia juga meminta petugas melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.
“Mari jaga kesehatan tetap patuhi Prokes Covid 19 dan selalu pakai masker,” pungkasnya.