FORUM MEDAN | Kanit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satlantas Polrestabes Medan, AKP Syahri Ramadhan, membagikan permen kepada pengguna jalan yang tertib dan lengkap dalam mematuhi peraturan lalu lintas.
Dengan membagikan surpraise berupa permen kepada pengguna jalan, harapannya ke depannya, masyarakat Sumatera Utara khususnya Kota Medan, bisa menjadi tertib dan disiplin dalam berlalulintas.
“Besar harapan kita ke depannya kepada masyarakat Sumatera Utara khususnya Kota Medan bisa menjadi masyarakat yang tertib dan disiplin dalam berlalulintas,” kata Kasat Lantas Polrestabes Medan, Kompol Rikki Ramadhan melalui Kanit Kamsel, AKP Syahri Ramadhan, Selasa (14/3/2023).
Dikatakan Syahri Sebayang, kegiatan ini dilakukan dalam rangka Operasi Keselamatan Toba Tahun 2023 yang dilakukan secara serentak di jajaran Sat Lantas Polrestabes Medan.
“Jadi, kegiatan pembagian permen ini dilakukan dalam rangka Operasi Keselamatan Toba Tahun 2023 yang dilakukan secara serentak oleh jajaran Satlantas Polrestabes Medan selama lebih kurang dua pekan,” tandas AKP Syahri Ramadhan. (re)