HUKUM  

Tak Mau Sudah, Warga Terus Bantu Satgas Kodim 0204/DS Percantik Jembatan TMMD Ke-111

Tak Mau

FORUM BANGUN PURBA | Seperti tak mau sudah, warga di Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, masih terus membantu personel Satgas Kodim 0204/DS mempercantik jembatan TMMD ke-111 TA 2021.

Kondisi ini tak urung menggembirakan Komandan SSK TMMD Kodim 0204/DS, Kapten Kav Ishak Iskandar yang turun di lokasi, Sabtu (26/6/2021).

“Inilah kalau hati rakyat sudah berhasil direbut TNI. Rakyat takkan mau sudah untuk memberikan bantuannya agar pekerjaan yang ditangani Prajurit TNI menjadi cepat rampung,” ucap Kapten Ishak.

Saat ini, dari empat unit jembatan yang menjadi sasaran fisik TMMD Kodim 0204/DS, tiga di antaranya telah rampung dikerjakan. Yang terakhir jembatan STA 3+830 dengan panjang 2,5 meter serta lebar 4 meter.

Pengerjaan jembatan ini dibanding dua lainnya, boleh dibilang sedikit terlambat. Bukan dikarenakan faktor teknis, tetapi oleh non teknis, terutama kendala cuaca hujan.

Menurut Kapten Ishak, sejak beberapa hari terakhir, lokasi sasaran fisik TMMD kerap diguyur hujan berintensitas sedang hingga tinggi.

Hal ini jelas menyulitkan proses perkerjaan. Karena mobilitas truk material menjadi terhambat untuk menjangkau titik lokasi karena permukaan badan jalan yang dilalui licin dan berlumpur.

“Tapi dengan kesabaran dan ketekunan, jembatan ketiga ini berhasil dirampungkan. Tinggal pengecatan untuk mempercantik tampilannya,” pungkas Danramil 19/Bangun Purba itu.

*Sumber: Kodim 0204/DS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *