FORUM TANJUNGBALAI | Satuan Lalulintas Polres Tanjungbalai rutin mengingatkan warga tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan. Selain membagikan masker gratis kepada pengguna jalan, personel kepolisian itu juga senantiasa menempelkan stiker “Ayo Pakai Masker” di setiap kendaraan roda empat yang melintas di jalanan kota.
Kapolres Tanjungbalai, AKBP Triyadi SH SIK melalui Kasatlantas AKP HW Siahaan menyebut pihaknya selalu rutin mengingatkan warga, khususnya para pengguna jalan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Tidak hanya memberikan himbauan, tetapi juga membagikan masker secara gratis. Tujuannya adalah untuk mencegah penyebaran Covid-19.
“Pemberian masker ini, agar masyarakat mengerti dan memahami bahwa menggunakan masker adalah salah satu cara guna mencegah penularan dan penyebaran Covid-19,” sebut Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi melalui Kasatlantas AKP HW Siahaan, Jumat (3/12/2021) sore.
Pemberian masker gratis dilakukan di sepanjang Jalan Gereja, Jalan Veteran, Pasar Bengawan dan Pasar Suprapto, Kota Tanjungbalai. Warga juga diimbau menerapkan protokol kesehatan dengan cara menjaga kebersihan, memakai masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, tidak berkerumun, mengurangi mobilitas di luar rumah.
Dalam kegiatan tersebut, personel Satlantas menggunakan mobil dinas, pengeras suara, dan pamflet imbauan pencegahan Covid-19. Adapun sasaran penempelan stiker “Ayo Pakai Masker” tersebut yakni Taksi Sumatera, truk pengangkut barang, Bus Sepadan, Rajawali Citra Transport, Almasar, sepeda motor, betor dan lainnya.
“Personel memberikan sosialisasi kepada masyarakat secara langsung di jalan dan di pemukiman serta tempat keramaian, agar secara bersama sama mencegah tersebarnya virus corona, di mulai dari diri sendiri, keluarga dan orang lain,” ucap HW Siahaan. Bagi yang belum vaksin, Satlantas Polres Tanjungbalai mengingatkan warga untuk segera vaksin agar terbentuk kekebalan komunal. “Vaksin sangat penting demi terciptanya herd immunity,” katanya. (Zainul Arifin Siregar)