AYP Manama Bahrain 2021, Mila Sapriani Persembahkan Perunggu Untuk Indonesia

IMG 20211205 WA0142


FORUM MEDAN | Mila Sapriani atlet Nasional Para Olympic Comite (NPC) Sumut, berhasil meraih medali perunggu untuk kontingen Indonesia pada ajang Asian Youth Para Games Manama Bahrain 27 November hingga 7 Dessmber 2021 mendatang.

Keberhasilan Mila meraih medali perunggu tersebut, dari cabor atletik nomor Klasifikasi T46 nomor 400 m. Raihan itu langsung disambut gegap gempita oleh seluruh kontingen Indonesia.

Keikut sertaan Mila diajang internasionap, tak lain dari hasil seleksi tingkat pelajar dan Seleknas yang dilakukan NPC Pusat Juni 2021 lalu di Solo Jateng. Artinya Mila Sapriani dipersiapkan oleh NPC Sumut sudah dari jauh-jauh hari dengan tujuan dapat menorehkan hasil maksimal saat bertanding.

“Dengan keberhasilan Mila Sapriani meraih prestasi diajang Asian Youth Para Games Manama Bahrain 2021, merupakan kebanggan tersendiri bagi warga Sumut. Sebab persaingan sangat ketat saat seleksi Juni lalu” kata Ketua NPC Sumut, Alan Sastra Ginting saat dihubungi via telepon, Minggu (5/12/2021).

Dikatakan, ajang tersebut diikuti sebanyak 52 negara. Sementara NPC Sumut diperkuat dua atlet satu pelatih yaitu, Basuki Nugroho (taekwondo).

Diakui, keikut sertaan Mila Sapriani diajang internasional baru pertama kali. Namun semangat Mila sangat luar biasa, sehingga diharapkan mampu menorehkan hasil terbaik nantinya diajang tersebut.

Selain itu, peraturan yang ketat juga harus di penuhi yaitu, membawa surat Swab PCR dua hari jelang keberangkata, membawa surat sertifikat vaksi 1-2 dan tidak memiliki penyakit bawaan.

“Penyesuaian cuaca sangat perlu bagi atlet sebelum bertanding. Sebab hal itu sangat berpengaruh pada kekuatan fisik bagi atlet itu sendiri. Selain itu peraturan juga dapat dipenuhi dengan membawa surat Swab PCR dua hari jelang keberangkata, membawa surat sertifikat vaksi 1-2 dan tidak memiliki penyakit bawaan. Namun alhamdulillah, Mila berhasil mengharumkan nama Indonesia khususnya Sumut diajang internasional,” pungkaa Alan mengakhiri. (kesuma)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *