FORUM MEDAN | Legenda PSMS sekaligus pelatih kiper Timnas Indonesia, Markus Horison memberikan dukungannya kepada skuat Kinantan yang akan berlaga di babak delapa besar.
Dukungan ini disampaikannya melalui postingan di instagram pribadinya, Senin (6/12/2021). Dengan memasang logo PSMS, ia menuliskan caption.
“RIBAK SUDE, selamat buat tim PSMS Medan yang lolos ke 8 besar Liga 2 2021, Besar harapan semoga tim PSMS lolos ke Liga 1” begitu tulisnya.
Markus juga menyatakan dukungannya secara langsung melalui video yang direkam bolahita.
“Ya. semoga PSMS bisa naik ke Liga 1. Itu harapan kita semua pendukung, fans dan orang Medan Sumatera Utara umumnya untuk tim ini,” kata Markus saat ditemui Bolahita di La Basil Koffie & Resto, Jalan Mangga Kota Bandung.
PSMS Medan sendiri lolos ke babak delapan besar dengan status runner up mendampngi Sriwiaya FC sebagai juara grup A.
Sementara diputarab babak delapan besar, PSMS bergabung di grup Y bersama Dewa United, PSIM Jogyakarta dan Sulut United.
Sedangkan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sendiri belum memutuskan dimana venue babak delapan besar. PSSI akan menyampaikan bahwa akan memakai dua venue di sekitar Jakarta dan tidak ada tim Pulau Jawa yang menjagi tuan rumah (venue netral). (kesuma)